Animasi Berita Bursa Kerja Info Akademik Teaching Factory

Pengembangan Kompetensi Animasi dengan Jalinan Kerjasama dengan PENS ITS

Mungkin banyak diantara kita yang menganggap bahwa SMK harus memperbanyak relasi dengan Dunia Usaha Dunia Industri dan Dunia Kerja yang lebih populer kita kenal dengan Istilah ” Link and Match” ( dalam Bahasa Indonesia Berarti Terhubung dan Cocokkan) yang secara umum maksudnya kompetensi yang dimiliki oleh Lulusan SMK memiliki kualifikasi Kompetensi yang dibutuhkan dalam Dunia Usaha Dunia Industri serta Dunia Kerja.
Namun pada dasarnya tidak semua SMK mampu secara umum bisa secara otomatis dapat melakukannya Link and Match secara menyeluruh.
Dalam hal ini tentu dibutuhkan pengembangan kompetensi jurusan tersebut dengan melibatkan pendidikan vokasi yang lebih tinggi dan lebih berpengalaman dalam penerapan link and Match tersebut. Salah satunya adalah kerja sama antara SMK dan Politeknik.
Secara hierarki SMK dan Politeknik sama sama adalah pendidikan vokasi yang mengedepankan skill atau ketrampilan lulusannya. Dengan adanya pendamping dan kerjasama dengan Politeknik maka diharapkan penerapan link and match dapat lebih optimal.

PT. Wings Surya Surabaya dalam hal ini sebagai CSR Animasi SMK Plus NU Sidoarjo menjalin kerja sama dengan PENS ITS untuk melakukan pendampingan guna meningkatkan dan mengembangkan kompetensi Animasi baik dari segi
a. kurikulum dan Pengembangan Sumber Daya
b. Sarana dan Prasarana
c. Kompetensi Peserta Didik
d. Marketing dan Branding

Diharapkan dalam ini Jurusan Animasi SMK Plus NU Sidoarjo mampu meningkatkan kualitas dan mutunya lebih baik dari tahun sebelumnya serta diharapkan Jurusan Animasi dapat berkembang menjadi Pendidikan Vokasi setingkat Sekolah Menengah yang diperhitungkan dan Dipercaya oleh Masyarakat sebagai sekolah yang memiliki kualitas unggul.

Selain itu diharapkan kerjasama pendampingan dari PENS ITS ini tidak hanya meliputi 4 aspek itu saja melainkan dapat berupa guru tamu, pemagangan, studi kampus serta program masuk kuliah jalur khusus serta program program yang lain yang intimnya bertujuan meningkatkan kualitas kompentensi lulusan siswa animasi SMK Plus NU Sidoarjo

oleh
Ilham Maulana
————–

Foto Kunjungan Dosen dari Departemen Multimedia Kreatif PENS ITS yang didampingi oleh Ibu Ceppy Zoraya Perwakilan Dari PT. Wings Surya
diterima langsung oleh Kepala SMK Plus NU Sidoarjo, Nur Muchamad Sholichudin dan Bapak Ibu Pengajar Di jurusan Animasi
Rabu, 13 Oktober 2021.
#smkplusnusidoarjo
#animasismkplusnusidoarjo
#animasismk

Arsip

Sosial Media

Dapatkan informasi terbaru dengan mendownload aplikasi SMK Plus NUSDA dan berlangganan akun sosial media kami.

SMK PLUS NAHDLATUL ULAMA


Sekolah
Jl. Monginsidi Kav.DPR, Perum Bluru Permai, Kel. Sidoklumpuk, Kec. Sidoarjo Kota, Kabupaten Sidoarjo 61218
Pesantren
Buaran, Keboguyang, Jabon, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur 61276
Kontak
Tlp: 031-8068547 | WA: 089529633898
[email protected]